Subang – Bupati Subang Reynaldy Putra Andita didampingi Wakil Bupati Subang Agus Masykur Rosyadi menghadiri gelaran Subang Fest Vol. 2 bertajuk Panen Hadiah Simpedes, yang dilaksanakan pada Minggu (18/5/2025) di Alun-Alun Subang.
Subang Fest kali ini merupakan penyelenggaraan edisi kedua dari agenda bulanan yang digagas Pemerintah Daerah Kabupaten Subang, bekerja sama dengan Bank BRI Cabang Subang dan Pamanukan, dengan menghadirkan sajian seni tari bagi masyarakat.
Semula, acara direncanakan berlangsung di Amphitheater Alun-Alun Subang. Namun, akibat hujan deras yang mengguyur sejak malam sebelumnya, seluruh rangkaian kegiatan dialihkan ke Gazebo Alun-Alun Subang tanpa mengurangi kemeriahan.
Dalam sambutannya, Kang Rey menyampaikan bahwa penyelenggaraan Subang Fest adalah bentuk apresiasi Pemerintah Daerah terhadap pelaku seni di Kabupaten Subang.
“Karena acara ini sudah direncanakan dari jauh hari,” ungkapnya.
Subang Fest Vol. 2 menyuguhkan beragam penampilan seni dari seniman lokal Subang, di antaranya: maestro pantun rajah Subang Mang Ayi, Tari Jaipong dari Sanggar Ane Studio 13 Cipeundeuy, Yatsu Project, penampilan bintang tamu dari Komunitas Rare Angon Bangli (Bali), hingga puncak pertunjukan oleh Teater Rakyat Kabiruyungan persembahan komunitas Subang Nyeni.
Kegiatan yang berlangsung hangat dan meriah ini turut membuktikan bahwa kegiatan seni dapat digelar tanpa membebani anggaran pemerintah daerah. Kang Rey memastikan:
“Subang Fest dibiayai bukan oleh APBD. Tidak mengganggu APBD kita. Hari ini oleh BRI, ke depan akan ada sponsor lagi.”
Ia juga menegaskan bahwa program prioritas, khususnya pembangunan infrastruktur jalan tahun 2025, tetap menjadi fokus utama tanpa terganggu oleh agenda lainnya.
“Tidak usah khawatir, 250 miliar itu tidak akan diganggu oleh apa pun dan hanya dialokasikan untuk jalan,” tegas Kang Rey.
Turut hadir dalam kegiatan ini Ketua DPRD Kabupaten Subang, Dandim 0605 Subang, Sekretaris Daerah Kabupaten Subang, para Kepala OPD, serta masyarakat yang menyaksikan langsung pertunjukan seni Subang Fest.
***
Tags
umum