Launching Podcast Radio Digital Parama Satwika 98FM, Begini Kata Wadir Resnarkoba Polda NTB



SUBANG
cybernasa.com - Wakil Direktur Reserse Narkoba (Wadir Resnarkoba) Kepolisian Daerah (Polda) NTB, Erwin Ardiansyah, S.I.K., M.H melaunching Podcast Radio Digital Parama Satwika 98FM (Frekuensi Millenial).


Erwin Ardiansyah merupakan Alumni AKPOL Angkatan 1998 dan lulusan terbaik Program Pasca Sarjana Prodi Hukum UIN Sunan Gunung Djati Bandung Tahun 2014. Selasa 27 Desember 2022.

"Ia menjelaskan, Podcast Radio Digital Parama Satwika 98FM (Frekuensi Millenial) adalah konten yang berisikan edukasi hukum maupun tausiyah Akhlakul Karimah, sebagai salah satu terobosan untuk Revolusi mental dalam mendukung program Polri Presisi melalui Manajemen Multi Media," katanya


“Hal lainnya kata Erwin Adrinsyah, Podcast ini bertujuan untuk memberi manfaat bagi anggota Polri dan masyarakat berupa tausiyah Akhlakul Karimah, dalam mendukung program bapak Presiden RI Joko Widodo yakni Revolusi mental, serta mendukung program Bapak Kapolri yaitu Polri Presisi di era digital 4.0.


“Radio Digital Parama Satwika 98 FM menyajikan hiburan bagi anggota Polri dan masyarakat, selain itu edukasi hukum, people skill, serta berita Informasi atas kinerja keberhasilan Polri.


Tentunya tidak kalah menarik ada siaran berupa supranatural dunia metafisika dibawakan oleh penyiar-penyiar yang ahli dalam bidangnya masing-masing,” bebernya.


Menurutnya, sasaran Podcast ini untuk kaum millenial Indonesia yang merupakan generasi emas Bangsa, agar bisa dipersiapkan menjadi pribadi yang lebih baik dan lebih unggul dan tanggung dengan bertambahnya edukasi yang kami berikan. 


“Dengan kualitas mental atau akhlak yang baik maka akan tercipta bangsa yang baik dan beradab, sehingga citra Polri semakin baik, dan juga kualitas masyarakat Indonesia akan lebih baik, agar tujuan mewujudkan NKRI yang adil, makmur dan sejahtera dapat segera terwujud menuju Indonesia Emas,” tutupnya.


Berikut ini beberapa penyiar diantaranya

Yusuf Tauziri (wawasan kebangsaan, edukasi hukum, cybercrime, dan lain-lain).
Can Bima (hukum dan berita-berita kepolisian/BNN).
Panji Satuni (supranatural, metafisika, kesehatan spiritual).
Al-Mukharrom Kyai Haji Ahmad Bambang Sumantri (tausiyah Akhlakul Karimah, dan lain-lain).
Icha (siaran mistik/kisah horor).
Yahya Wiguna Kusuma (musik kaum milenial).
Erwin Ardiansyah (musik, siaran people skill/relationship).
Lokasi studio Radio Digital Parama Satwika 98FM di Kantor Ditresnarkoba Polda NTB, Jl. Langko No.77 kota Mataram, Pulau Lombok, NTB, Indonesia. 

( Gerry)
Previous Post Next Post

Contact Form